improving writerpreneurship

Post Top Ad

Proses Kreatif Penulisan Buku Life Miracle

Proses Kreatif Penulisan Buku Life Miracle




Lebih untung orang yang beruntung. 
Kira-kira demikian pula yang kuperoleh akhir-akhir ini. Bahkan kalau boleh dibilang, dalam tahun-tahun terakhir dalam seluruh kehidupanku. Thanks to Allah.

Berbagi pengalaman menarik terkait dengan keberuntungan-keberuntungan mungkin bisa menggugah teman-teman semua . Bahwa ada banyak keajaiban-keajaiban yang mungkin terjadi dalam kehidupan kita.

Apa yang lebih menggembirakan dibandingkan dengan pertemuan-pertemuan dengan orang-orang yang kita kagumi, dengan cara-cara yang kadang-kadang tak disangka-sangka? Pertemuan-pertemuan tersebut tak hanya membawa dan memberikan cinta yang lebih berwarna dalam kehidupan, tetapi juga pelajaran pelajaran penting dan hikmah yang banyak berguna dalam mengubah mindset, dan perkembangan karier, juga kehidupan.

Keajaiban yang datang dalam kehidupan kita juga seringkali berbentuk rejeki yang tak diduga-duga. Min ghoiri laa yahtasib. Entah itu berupa proyek, order, job manggung, perjalanan gratis, peralatan, uang tunai, cash bahkan rumah tinggal.

Kesempatan-kesempatan yang berharga dan yang membawa kita semakin terbang jauh menapaki tempat-tempat yang selama ini hanya diimpikan, adalah juga merupakan keajaiban-keajaiban dalam kehidupan yang patut kita syukuri. Kita bagikan rasa syukur nikmat ini agar bisa menjadi jejak catatan, kenangan, dan mudah-mudahan menjadi jalan bagi banyak orang untuk agar tidak pernah berhenti berharap, berdoa, dan berusaha. Karena Allah yang akan mengerjakan sisanya, Setelah upaya ikhtiar optimal dan doa-doa kita melangit, Allah yang akan mengerjakan selebihnya. Insya Allah.

Keajaiban datang jika kita punya iman dan takwa. Kalau bisa bukan sekadar cukup, tetapi harus kuat. Begitu konon katanya. Dan aku masih berharap akan keajaiban itu. Sambil terus bergerak dan berdoa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad